Selasa, 16 Agustus 2016

Dampak IT dalam Pengembangan keilmuan

Pada zaman modern sekarang ini, teknologi bukanlah hal yang asing lagi bagi kehidupan sehari-hari, bahkan menjadi kebutuhan bagi sebagian masyarakat. Selain itu teknologi dapat dinikmati untuk semua kalangan, orang dewasa, remaja, anak-anak bahkan balita. Dengan berkembangnya teknologi tentunya menimbulkan dampak di berbagai aspek, baik itu dampak positif ataupun negatif. Salah satunya dampak teknologi terhadap pengembangan keilmuan, yang mana teknologi memberikan peranan yang besar dalam memajukan sistem atau cara dalam proses keilmuan. Contohnya saja sdalam bidang pendidikan sesorang akan lebih mudah mendapatkan informasi yang diinginkan melalui internet, inovasi dalam pembelajaran lebih berkembang denagn adanya e-learning yang mempermudah proses pembelajaran itu sendiri serta teknologi Informasi seakan telah menjadi pengalih fasihan buku. Adapun dampak negatinya yaitu kemajuan teknologi akan memudahkan pelanggaran hak kekayaan intelektual karena lebih muda untuk mengakses data yang diinginkan, dengan adanya kebebasan internet banyak oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dengan menyalah gunakan teknologi tersebut untuk kepentingan diri sendiri.
Dampak teknologi juga dirasakan pada perekonomian, yaitu membantu masyarakat untuk memperlus usaha atau bisnis yang dilakukannya dengan mudah melalui media internet, sosial media seperti facebook, line, wa, bbm dan lain-lain. selain itu Kemajuan teknologi akan meningkatkan kemampuan produktivitas dunia industri baik dari aspek teknologi industri maupun pada aspek jenis produksi. Investasi dan reinvestasi yang berlangsung secara besar-besaran yang akan semakin meningkatkan produktivitas dunia ekonomi. Adapun dampak negatifnya yaitu dengan mudahnya melakukan transaksi di internet menyebabkan akan semakin memudahkan pula transaksi yang dilarang seperti transaksi barang selundupan atau transaksi narkoba. Hal yang sering terjadi adalah pembobolan rekening suatu lembaga atau perorangan yang mengakibatkan kerugian financial yang besar. Dengan kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi menyebabkan banyaknya terjadi kasus penipuan dalam perdagangan online. Serta resistensi Membeli Secara Online. Bagi orang awam yang belum pernah bertransaksi secara online, akan merasa janggal ketika harus bertransaksi tanpa bertatap muka atau melihat penjualnya. Belum lagi ketakutan bila pembayaran tak terkirim atau tak diterima. Atau barang tak dikirim, atau bahkan barang dikirim tetapi tak diterima.
Itulah dampak IT dalam pengembangan keilmuan di aspek pendidikan dan perekonomian, masih banyak lagi dampak teknologi di beragai bidang aspek lainnya dengan dampak positif dan negatif.

1 komentar:

  1. Playtech Casinos | Casinos with BBSEON!
    Playtech casinos 윌리엄힐 that provide high-quality casino games to players worldwide. casino. 실시간 배당 If you're looking for 바카라 필승법 a gambling experience that will 바카라필승전략 please you, 아시안부키

    BalasHapus